Buka Tempat Terisolir di Brebes, Dandim Brebes dan Pemda Bangun 3 Jembatan Gantung Merah Putih

Tempat Terisolir di Brebes
Jembatan Gantung Merah Putih 3 Di Dusun Cisaat Desa Pengarasan Kecamatan Bantarkawung, Brebes telah selesai dibangun. (Foto: Dok Kodim/0713 Brebes)

Namun kini mereka dapat menggunakan jembatan yang jauh lebih aman, apalagi ketika air sungai meluap atau banjir.

Puluhan tahun lalu, Dukuh Cisaat sangat mengharapkan jembatan untuk beraktivitas menjalankan roda perekonomian dan pendidikan.

Tahun 2024 awal, 100 KK di Dukuh Cisaat merasa lega setelah Komandan Kodim dan Pj Bupati yang langsung meninjau lokasi akan dibangunnnya Jembatan Gantung Merah Putih 3.

Dandim 0713 Brebes mengatakan, berkat bantuan Tangan Tuhan, Jembatan Gantung sepanjang 60 meter di Dukuh Cisaat ini akan digunakan secepatnya.

“Hari ini sudah pemasangan papan dan finishing. Pesan Bapak Pj Bupati Brebes agar warga memanfaatkan Jembatan Gantung Merah Putih 3 ini bisa merawat hingga anak cucu,” katanya, Minggu 28 April 2024.