Buka Tempat Terisolir di Brebes, Dandim Brebes dan Pemda Bangun 3 Jembatan Gantung Merah Putih

Tempat Terisolir di Brebes
Jembatan Gantung Merah Putih 3 Di Dusun Cisaat Desa Pengarasan Kecamatan Bantarkawung, Brebes telah selesai dibangun. (Foto: Dok Kodim/0713 Brebes)

Batituud Koramil 12 Bantarkawung, Peltu Diono menambahkan, pembangunan Jembatan Gantung Merah Putih 3 ini dikerjakan oleh 30 orang dipimpin Suntana dari Bogor sebagai pengawas.

Selain Dukuh Cisaat yang sudah terlaksana pembangunannya, ada satu lagi Jembatan Gantung Merah Putih 2 yang masih berproses pembuatan talud tiang pancang, yakni di Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu.

Kodim 0713 Brebes dan Pemda saat ini sedang membangun 3 Jembatan Gantung Merah Putih. Pengerjaan yang sudah selesai adalah di Jembatan Gantung Merah Putih 1 di Dukuh Wadas Gumantung Desa Kutamendala, Tonjong.

Jembatan Gantung Merah Putih 2 di Desa Kalinusu Kecamatan Bumiayu dan Jembatan Gantung Merah Putih 3 di Dukuh Cisaat Desa Pengarasan Kecamatan Bantarkawung masih proses pembangunan.

Melalui Program Gerakan Tangan Tuhan Menuju Brebes Berhias dengan Tulus dan Ikhlas, Dandim dan Pj Bupati Brebes akan berkiprah membantu dan mensejahterakan masyarakat Brebes.

Termasuk membuka tempat terisolir di Kabupaten Brebes yang masih kesulitan mengakses fasilitas kesehatan, pendidikan, dan perekonomian.