Kehabisan Saldo E Toll, Kendaraan Pemudik Antre di Exit Tol Pejagan pada H-9 Lebaran

Exit Tol Pejagan
Exit Tol Pejagan di Brebes, Jawa Tengah dipadati kendaraan pemudik pada H-9 Lebaran, Minggu 23 Maret 2025. (Foto: Istimewa)

BREBES – Untuk mengantisipasi antrean panjang di Exit Tol Pejagan akibat banyaknya pengguna yang kehabisan saldo E Toll, PT Semesta Marga Raya selaku pengelola Tol Kanci-Pejagan akan menambah gardu isi ulang menjadi dua gardu dari sebelumnya hanya satu gardu di lajur kiri.

Manager Operasional Tol Kanci Pejagan, Fadli Firman saat dihubungi wartawan via telepon mengatakan, antrean kendaraan pemudik pada Minggu 23 Maret 2025 pagi, disebabkan karena banyak pengemudi travel kehabisan saldo E Toll.

“Petugas kami sudah mengarahkan agar pengguna tol yang saldo E Toll nya habis untuk mengisi ulang di lajur kiri, namun banyak pengemudi travel yang mengambil lajur tengah,” katanya.

“Kondisi itu membutuhkan waktu untuk melakukan top up dan akhirnya menghambat laju kendaraan dibelakangnya yang akan melakukan tapping,” ujarnya.

Guna mengantisipasi hal serupa pihaknya akan menambah satu gardu isi ulang saldo E Toll dari sebelumnya yang hanya satu gardu.

“Kami telah menyiapkan satu gardu lagi untuk melakukan top up E Toll, mudah-mudahan hari ini sudah bisa beroperasi untuk melayani pengguna tol yang kehabisan saldo,” jelas Fadli.

Fadli menambahkan selain menambah gardu isi ulang E Toll, jika terjadi antrean panjang maka lima dari enam gardu tol di gerbang tol Pejagan akan dibuka untuk kendaraan keluar tol, dan satu gardu untuk kendaraan yang akan masuk tol Pejagan.