Mobil Terjun ke Jurang di Bantarkawung Brebes, Satu Keluarga Luka-luka

Mobil Terjun ke Jurang
Pemerintah Desa Tambakserang Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes mengecek mobil yang terjun ke jurang. (Foto: Dok Istimewa)

BREBES – Sebuah mobil terjun ke jurang di wilayah Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes, Senin 15 Juli 2024. Mobil berplat nomor G 1267 ME ini ditumpangi satu keluarga asal Desa Kalinyamat Kulon Kecamatan Margadana, Kota Tegal, Jawa Tengah.

Mobil ini mengalami terperosok ke jurang di Desa Tambakserang Kecamatan Bantarkawung. Diduga kecelakaan tunggal ini terjadi karena pengemudi tidak mengetahui medan.

Minibus yang dikendarai Benny Santoso (46) bersama istrinya Endang Suci Harneti (45) dan anaknya yang masih berusia 10 tahun itu terperosok ke jurang sedalam 30 meter.

Beruntung, kecelakaan tidak menyebabkan korban jiwa. Korban satu keluarga mengalami luka-luka dan dilarikan ke Rumah Sakit dr. Soesilo Slawi, Kabupaten Tegal, untuk menjalani perawatan.

Kepala Desa Tambakserang Usef Asikin mengatakan, mobil terjun ke jurang yang ditumpangi satu keluarga itu, tengah melakukan perjalanan pulang ke Tegal usai mengantarkan anaknya ke lokasi KKN di desanya.

“Diduga korban tidak tahu medan yang terjal saat perjalanan pulang. Saat di ruas jalan Sukasari-Kampung Baru Desa Tambakserang, mobil tiba-tiba terperosok hingga masuk jurang sedalam 30 meter,” kata Usef.