BREBES – Ratusan warga Desa Sengon, Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes mendesak kepala desa mundur dari jabatannya. Warga yang geram dengan kelakuan Kepala Desa Ardi Winoto langsung menggeruduk kantornya, Kamis 18 September 2025.
Kepala Desa Sengon Ardi Winoto diduga melakukan tindakan asusila terhadap warganya. Warga menganggap, kepala desa terlibat dalam dugaan yang tak sesuai dengan etika dan norma seorang kepala desa.
Dalam surat tuntutan warga disebutkan, peristiwa berawal saat kades terlihat masih di rumah seorang perempuan yang berstatus janda pada hari Kamis 11 September 2025 sekitar pukul 01.15 WIB.
Warga yang melakukan penggerebekan, mendapati kades bersama 3 orang lainnya yaitu 1 laki-laki dan 2 orang perempuan. Atas peristiwa tersebut, warga meminta kades memberikan klarifikasi secara langsung dan mengundurkan diri dari jabatannya.
Warga memberikan waktu selama dia hari kepada kades untuk memberikan klarifikasi secara langsung, jika tidak maka warga mengancam akan kembali menggeruduk kantor desa kembali dengan jumlah massa lebih banyak.
Dalam demo tersebut, warga juga merasa kecewa karena kepala desa tidak ada di lokasi saat ratusan warga ingin menemui di kantornya. Warga hanya ditemui oleh perwakilan pemerintah desa dan kecamatan.
Perwakilan warga, Abdul Karim mengatakan, Kades Sengon sudah melakukan pernikahan, namun hanya nikah secara agama. Dari hasil pernikahnnya bahkan sudah mempunyai anak dari pernikahan tersebut.
“Pak Kades sudah punya anak, tapi dari kawin siri. Harusnya seorang pejabat harusnya nikah resmi bukan kawin siri, kan tidak diperbolehkan,” ujar Abdul Karim.
Warga mengancam, jika selama dua hari tidak ada klarifikasi akan menurunkan kades dari jabatannya. “Tuntutannya warga kalau tidak ada tanggapan sampai dua hari, akan ramai-ramai turunkan Ardi Winoto sebagai Kepala Desa Sengon,” tandasnya.
Sementara Plt Camat Tanjung, Nanang Raharjo mengatakan akan melakukan pembinaan terhadap Kepala Desa Sengon. “Kami siap memfasilitas permintaan warga, bahkan siang ini kami bersama Forkompincam mengundang Pak Kades Sengon untuk megklarifimasi dan untuk dipenuhi permintaan warga,” pungkasnya.
Ratusan Warga Demo Tuntut Kades Sengon Brebes Mundur atas Dugaan Asusila
Rekomendasi untuk kamu

BREBES – Ratusan warga Kabupaten Brebes melakukan aksi demonstrasi menuntut Kepala Desa atau Kades Pakijangan…

BREBES – Sebuah video yang memperlihatkan Kepala Desa Kaliwlingi Kabupaten Brebes Suratno dijemput aparat kepolisian…

BREBES – Sekretaris Desa (Sekdes) Bulakelor Kecamatan Ketanggungan Kabupaten Brebes, Ikhwan (40), didemo warga karena…

BREBES – Ratusan kepala desa beserta perangkatnya di Kabupaten Brebes mengancam akan menggugat APBD 2024….







