Alasan Asrofi Naik Bacabup di Pilkada Brebes: Jangan Sampai Ada Calon Tunggal

Pilkada Brebes
Bacabup Brebes, Asrofi didampingi konsultan politik Emastoni Ezam. (Foto: Mantiq Media)

BREBES – Asrofi, bakal calon bupati (Bacabup) Brebes tak menghendaki manuver salah satu partai politik di yang menginginkan calon tunggal pada Pilkada Brebes. Hal inilah yang mendorong Asrofi naik menjadi Bacabup dari awal pendaftaran sebagai Bacawabup Brebes.

Sebelumnya Asrofi mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati (bacawabup) untuk Pilkada Brebes di sejumlah partai politik. Kini ia menyatakan perubahan strategis pada langkah politiknya.

Hal tersebut di lakukan setelah melalui pertimbangan matang mengenai keyakinan dan program-program yang ingin dijalankannya. Asrofi merasa bahwa realisasi visi dan misinya akan lebih efektif jika ia maju sebagai bakal calon bupati (Bacabup).

“Sebagai Bacawabup, saya melihat adanya hambatan dalam merealisasikan program saya jika Bacabup kurang sejalan,” kata Asrofi didampingi konsultan politik, Emastoni Ezam (mantan Sekda Brebes), di hadapan awak media di kantor Sedulur Asrofi, Kamis 18 Juli 2024.

“Saya ingin memastikan program-program yang pro rakyat bisa terlaksana dengan baik.” tambahnya.

Keputusan ini juga dipengaruhi oleh dinamika politik di Kabupaten Brebes, di mana terdapat manuver dari beberapa politisi yang cenderung menginginkan calon tunggal. Asrofi menegaskan bahwa ia tidak ingin hak demokrasi masyarakat terhambat.