BREBES – Puluhan warga Desa Songgom Kecamatan Songgom Kabupaten Brebes menggeruduk kantor desa setempat, Rabu 10 Januari 2024. Mereka merasa geram dengan kelakuan oknum mantan perangkat desa.
Mereka dibuat kaget dengan empat perangkat desa yang tiba-tiba masuk kantor setelah setahun lalu mengundurkan diri karena diduga terlibat kasus korupsi keuangan desa. Mereka mengundurkan diri karena desakan warga.
Setelah mengundurkan diri, posisi jabatan mereka diisi oleh perangkat desa yang lainnya agar pelayanan masyarakat tetap berjalan.
Namun saat masyarakat lebih merasa tenang dengan pemerintahan desa saat ini, tiba-tiba mantan perangkat desa tersebut masuk ke kantor untuk bekerja. Mirisnya lagi, saat mereka tak menjabat perangkat desa, diduga mereka masih menerima gaji atau penghasilan tetap (siltap).
“Kita punya bukti bahwa mereka-mereka itu ada kesalahan yang tidak bisa dimaafkan masyarakat. Kita punya banyak bukti bahwa mereka terlibat kesalahan, baik itu penyalahgunaan anggaran desa, pelayanan yang buruk kepada masyarakat,” kata perwakilan masyarakat, Mohammad Sobari usai audiensi, Rabu 10 Januari 2024.
Sobari melanjutkan, yang membuat masyarakat geram, ada satu oknum perangkat desa yang empat tahun ini tidak aktif dan tidak menampakkan diri sebagai perangkat desa.
Respon (2)
Komentar ditutup.