BREBES – Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah terpilih Musyaffa resmi dilantik bersama dengan 119 anggota DPRD Propinsi Jawa Tengah periode 2024-2029 lainnya. Pelantikan digelar di gedung dewan setempat di Kota Semarang, Selasa 3 September 2024.
Politikus PKB itu sebelumnya menjabat Anggota DPRD Brebes periode 2019-2024. Dia merupakan peraih suara terbanyak di daerah pemilihan (dapil) Jateng 12 (Brebes, Kota Tegal dan Kabupaten Tegal) sebanyak 91.415 suara.
Diketahui, jatah kursi untuk DPRD Provinsi Dapil Jateng 12 ada 12 kursi. PDIP meraih tiga kursi di dapil ini, artinya tidak ada perubahan dibandingkan pemilu periode sebelumnya.
Sementara, PKB, Golkar dan Gerindra mendapatkan dua kursi, ada penambahan satu kursi untuk masing-masing partai. Kemudian, PKS, PAN, dan PPP meraih satu kursi.
Dalam pelantikan tersebut, Sumanto terpilih sebagai ketua pimpinan sementara dan Sarif Abdillah sebagai wakil pimpinan sementara. Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan Hakim Pengadilan Tinggi di Lantai 4 Gedung Berlian atau Kantor DPRD Jateng.