Puncak Arus Balik Susulan Libur Nataru, 25 Ribu Lebih Mobil Keluar Jawa Tengah

Puncak Arus Balik Libur Nataru
Kendaraan pemudik melintas di pintu Tol Pejagan saat arus balik libur Nataru. (Foto: Istimewa)

BREBES – Arus balik susulan selama libur Nataru terjadi pada tahun baru, 1 Januari 2025. Sebanyak 25 ribu lebih kendaraan keluar Jawa Tengah melalui tol Trans Jawa.

Mendekati hari aktif kerja dan hari aktif sekolah pada Senin 6 Januari 2025, mendatang jumlah kendaraan yang keluar dari Jawa Tengah terus bertambah.

Data diterima dari Pejagan Pemalang Tol Road (PPTR) menyebutkan, arus balik Nataru sudah mulai meningkat pada 28 Desember kemarin dengan jumlah arus balik 22.281 kendaraan.

Sehari sebelumnya pada 27 Desember, jumlah yang keluar Jawa Tengah dan menuju arah Jakarta sebanyak 16.597 kendaraan.

Sehari kemudian, pada 29 Desember, terjadi puncak arus balik pertama dengan jumlah kendaraan 30.031 unit. Berikutnya jumlah arus balik turun. Pada 30 Desember sebanyak 20.276 dan pada 31 Desember sebanyak 15.810 kendaraan.

“Puncak arus balik pertama pada 29 Desember dengan jumlah 30.031 kendaraan,” ucap Deny Hardjono, Kasi Pelayanan dan Transaksi Pejagan Pemalang Tol Road (PPTR), Kamis Jumat pagi.

Saat perayaan tahun baru, kembali terjadi peningkatan arus balik. Deny menyebut, awal tahun tanggal 1 Desember adalah puncak arus balik susulan. Jumlah kendaraan yang meninggalkan Jawa Tengah sebanyak 25.252 unit.