Sambut Mudik Lebaran, PLN Inspeksi Kesiapan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik
General Manager PLN UID Jawa Tengah dan DIY, Sugeng Widodo, bersama jajaran manajemen melakukan inspeksi terhadap Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di tiga rest area di Tegal. (Foto: Dok PLN)

TEGAL – Dalam rangka memastikan kesiapan infrastruktur bagi pemudik yang menggunakan kendaraan listrik, General Manager PLN UID Jawa Tengah dan DIY, Sugeng Widodo, bersama jajaran manajemen melakukan inspeksi terhadap Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di tiga rest area di Tegal.

PLN UID Jateng dan DIY berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna kendaraan listrik serta terus memperluas akses fasilitas pengisian daya.

Saat ini, PLN UID Jateng dan DIY telah mengoperasikan 291 unit SPKLU di 190 titik dan 492 unit SPLU di 92 titik, dengan jumlah yang akan terus bertambah di masa mendatang guna mendukung ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Sugeng Widodo juga mengimbau para pengguna kendaraan listrik untuk memanfaatkan aplikasi PLN Mobile, terutama fitur Trip Planner, yang memungkinkan perencanaan perjalanan dengan lebih nyaman dan efisien.

“Kami ingin memastikan bahwa pengguna kendaraan listrik bisa melakukan perjalanan mudik dengan lancar. Dengan aplikasi PLN Mobile, pengguna dapat mengetahui lokasi SPKLU terdekat dan mengatur perjalanan mereka dengan lebih baik,” ujarnya.

Salah satu pengguna kendaraan listrik, Yanuar, yang melakukan perjalanan dari Bogor menuju Semarang, berbagi pengalamannya saat mengisi daya di rest area KM 252A.

“Saya merasa sangat terbantu dengan layanan SPKLU dan kemudahan menggunakan aplikasi PLN Mobile. Prosesnya cepat dan tidak ribet,” ungkapnya.