SKI Jateng: Kunci Kemenangan Anies-Cak Imin ada di Jateng dan Jatim

Ketua SKI Jateng
Azmi A. Majid, Ketua SKI Jateng. (Foto: Mantiq Media)

BREBES – Muhaimin Iskandar atau Cak Imin didapuk untuk menjadi bakal Cawapres pendamping Anies Baswedan. Simpul relawan Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI) Jawa Tengah mengklaim pihaknya semakin solid untuk mendukung Anies Baswedan menjadi Presiden 2024.

Bahkan, dalam waktu dekat, pihaknya bahkan akan menjalin komunikasi dengan pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di masing-masing daerah.

Ketua SKI Jawa Tengah, Azmi Asmuni Majid mengatakan, merapatnya PKB ke Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) akan menambah kekuatan koalisi.

KPP semakin solid untuk memenangkan Anies Baswedan dalam kontestasi Pilpres 2024. Menurutnya, Jawa Timur merupakan basis PKB, di mana sang ketua umum partainya merupakan warga Jawa Timur.

“Di Jawa Timur, Pak Anies Baswedan memang kurang kuat, tapi dengan diusungnya Cak Imin menjadi bakal Cawapres pendamping Anies Baswedan, ini akan menambah kekuatan koalisi kita,” kata Majid, usai rapat kerja SKI di Brebes Jawa Tengah, Sabtu 2 September 2023.

“Kalau Jawa Tengah dan Jatim menang, Insya Allah di seluruh Indonesia akan menang,” sambung Azmi.

Azmi menyebutkan, karena ada tambahan kekuatan dengan tambahan satu partai besar di KPP, maka pihaknya akan berkomunikasi dengan semua DPC PKB di Jawa Tengah.

Menurutnya kunci kemenangan Capres Amin (Anies Baswedan-Cak Imin) berada di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jika di kedua wilayah itu memang, maka keseluruhannya akan menang.

“Kita semakin solid dan semakin semangat,” ungkap dia.

Baca Selengkapnya…