Misalnya, kbis berkolaborasi dengan influencer atau selebgram untuk mempromosikan produk kita dengan biaya yang lebih terjangkau, atau bekerjasama dengan usaha lokal lain untuk menjangkau lebih banyak pelanggan.
7. Inovasi Produk Secara Berkala
Agar bisnis terus menarik minat konsumen, inovasi produk adalah langkah yang harus dijalankan. Meskipun usaha kita dimulai dengan modal kecil, bukan berarti produk yang ditawarkan harus monoton.
Lakukan riset kecil-kecilan tentang tren yang sedang berkembang, lalu terapkan ide baru untuk produk kita. Misalnya, jika kita menjual camilan, coba tawarkan varian rasa baru yang sedang digemari atau kemasan yang lebih praktis.
8. Gunakan Sistem Reseller atau Agen
Untuk meningkatkan penjualan tanpa mengeluarkan modal besar, kita bisa menggunakan sistem reseller atau agen.
Dengan cara ini, kita bisa menjual produk dalam jumlah besar melalui orang lain tanpa harus menanggung biaya pemasaran secara keseluruhan. Selain itu, sistem ini memungkinkan kita menjangkau pasar yang lebih luas dengan biaya yang lebih rendah.
9. Hitung Keuntungan dan Kendalikan Pengeluaran
Saat memulai usaha modal kecil untung besar, pengelolaan keuangan tetap harus dilakukan dengan bijak. Pastikan setiap pemasukan dan pengeluaran tercatat dengan baik agar kita bisa menghitung keuntungan secara akurat.