Anak TK Terpeleset dan Tenggelam di Irigasi Songgom Brebes Ditemukan Tewas 1,5 km dari Lokasi Kejadian

Bocah Tenggelam di Irigasi Songgom Brebes
Tim SAR Gabungan melakukan pencarian korban tenggelam di saluran irigasi Desa, Songgom Kecamatan Larangan, Brebes. (Foto: Istimewa)

BREBES – Muhammad Azam Masari (6) bocah TK hilang karena tenggelam di irigasi Kecamatan Songgom, Brebes, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia. Jazad anak ini ditemukan 1,5 km arah utara dari lokasi kejadian.

Bocah malang ini ditemukan oleh Jenali, petani warga Desa Songgom Lor RT 03, RW 04 Kecamatan Songgom, Kamis 12 September 2024 pukul 07.45 WIB. Saat Jenali akan mengairi sawah dengan pompa air, melihat korban mengapung dalam keadaan tertelungkup.

Kapolsek Songgom, AKP Suryanto mengatakan, korban ditemukan sudah tidak bernyawa. Jenazahnya ditemukan sejauh 1,5 km arah utara dari lokasi kejadian.

“Ditemukan petani sejauh 1,5 km arah utara dari lokasi kejadian. Petani menemukan sudah tidak bernyawa saat akan memompa air,” terangnya.

Korban kemudian dievakuasi ke rumah keluarga. Setelah dilakukan pengecekan oleh tim medis, tidak ditemukan tanda tanda penganiayaan. Selanjutnya, Azam langsung dimakamkan.

“Hasil cek medis, meninggal karena tenggelam. Tidak ada tanda tanda penganiayaan,” sambung Kapolsek Songgom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *