APBD Brebes 2024 Fokus pada Lima Skala Prioritas Pembangunan, Apa Saja?

APBD Brebes 2024
Suasana Kantor Pemerintah Kabupaten Brebes. (Foto: Mantiq Media)

Edy merinci, anggaran pendidikan sebesar Rp 1,224 triliun atau 34,77 persen dari APBD termasuk untuk gaji; kesehatan sekitar 24,85 persen dari APBD di luar gaji.

Kemudian, infrastruktur Rp 648 miliar atau 22,17 persen dari total belanja APBD di luar belanja bagi hasil atau transfer daerah dan desa.

“Kalau untuk penanganan stunting sekitar Rp 41,2 miliar dan penanganan kemiskinan ekstrem Rp 304,8 miliar,” ungkap Edy.

Diketahui, struktur APBD Kabupaten Brebes tahun 2024 ini untuk pendapatan daerah sebesar Rp 3,398 triliun dan untuk belanja daerah sebesar Rp 3,520 triliun.

Rinciannya, untuk pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp 562 miliar, pendapatan transfer Rp 2,8 triliun, dan pendapatan lain-lain Rp 100 juta.

Sedangkan untuk belanja daerah terdiri dari belanja operasi Rp 2,5 triliunan dan Rp 1,4 triliun di antaranya untuk belanja pegawai (gaji pegawai).