Harga Beras Tembus Rp17 Ribu per Kg, Pemkab Brebes Gelar Operasi Pasar

Harga Beras Operasi Pasar
Operasi pasar di Pasar Bulakamba Kabupaten Brebes diserbu warga dan rela antre berjam-jam. (Foto: Dok Istimewa)

BREBES – Harga beras saat ini melambung tinggi hingga menyentuh Rp 17 per kilogram. Di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Brebes, untuk harga beras premium Rp 17 ribu per kg sedangkan untuk beras medium Rp 15 ribu per kg.

Pemkab Brebes pun berupaya melakukan stabilisasi harga dengan menggelar operasi pasar. Operasi pasar dilakukan di dua titik di Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes.

Di Pasar Bulakamba, operasi pasar diserbu ratusan masyarakat. Mereka rela antre berjam-jam demi mendapatkan sembako murah.

Operasi pasar di tempat ini dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan selesai sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa 20 Februari 2024.

Dalam sepekan ini, Pemkab Brebes bersama Perum Bulog Cabang Pekalongan menggelar operasi pasar di dua titik. Masing-masing di pasar Bulakamba dan Pasar Banjaratma Kecamatan Bulakamba.

Untuk satu titik, didroping sekitar dua ton beras yang dikemas dengan 400 paket sembako. Masyarakat bisa membeli satu paket sembako yang meliputi beras SPHP sebanyak 5 kg, minyak goreng satu liter, dan gula pasir 1 kg.