Petugas Dishub Brebes Cek Kesiapan Kendaraan Angkutan Lebaran

Mudik Lebaran
Kepala Bidang Lalu Lintas, M. Reza Prisman dan Subkor Pengujian Sarana Taufik Hidayatno mengecek kesiapan angkutan Lebaran. (Foto: Dok Istimewa)

BREBES – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Brebes mengecek kendaraan angkutan mudik Lebaran, Selasa 26 Maret 2024.

Petugas melakukan pengecekan armada bus angkutan mudik Lebaran di dua lokasi. Masing-masing di Terminal Tanjung dan di Pool Bus PO Sinar Jaya Klampok.

Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Brebes, M Reza Prisman mengatakan, pihaknya mewakili Kepala Dishub Brebes melakukan ramp check uji petik pra pelaksanaan angkutan Lebaran.

“Pengecekan ini sebagai bentuk sosialisasi kepada pengusaha angkutan umum. Ini agar mempersiapkan kendaraan angkutan penumpang sesuai dengan ketentuan teknis laik jalan dan ketentuan administratif,” kata Reza.

Reza mengungkapkan, pada kesempatan ini dilakukan pemeriksaan secara teknis meliputi fungsi elektrikal, kondisi fisik visual, pemeriksaan dokumen uji berkala dan trayek kendaraan.

Untuk selanjutnya ramp check akan kembali dilaksanakan pada periode Angkutan Lebaran, baik pada masa arus mudik maupun arus balik Lebaran.