Halimah mengungkapkan, rencananya korban akan berangkat melaut pada Senin ini. Korban sebelumnya pulang melaut sebelum Lebaran kemarin.
“Korban rencananya akan berangkat melaut lagi hari ini, semuanya sudah disiapkan, mulai pakaian hingga persediaan makan,” terangnya.
Terkait alasan korban nekat menceburkan diri, Halimah mengungkapkan, bahwa selama ini tidak ada masalah apapun dalam keluarga. Selama ini korban hidup bersama kedua orang tuanya.
“Keponakan saya selama ini dikenal pendiam, saat ke luar rumah juga tidak izin dengan orang tua,” ungkap dia.
“Ibunya saat itu sedang pengajian, kalau bapaknya sedang di pekarangan. Selepas mandi langsung keluar rumah dan ke sungai,” ungkapnya.