Tangani Abrasi dan Banjir Rob, Pemkab Brebes Buat Tanggul Geobag sepanjang 1,5 Km

Abrasi Brebes
Pj Bupati Brebes Urip Sihabudin dan Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang Abdul Majid mengecek pembuatan tanggul geobag. (Foto: Istimewa)

BREBES – Sepanjang garis pantai Kabupaten Brebes mengalami kerusakan akibat gempuran abrasi. Dari 42 kilometer, 30 persen di antaranya rusak parah.

Kerusakan ini harus segera ditangani, termasuk di wilayah Desa Randusanga Kecamatan Brebes.

Di Desa Randusanga, abrasi sudah sampai di area pemukiman dan tambak warga. Pemkab Brebes saat ini tengah melakukan penanganan bibir pantai yang rusak parah.

Pj Bupati Brebes Urip Sihabudin dan sejumlah dinas terkait mengecek pengerjaan pembuatan tanggul darurat sepanjang 1,5 kilometer, Minggu 1 Oktober 2023.

Urip mengatakan, abrasi dan banjir rob yang terjadi Desa Randusanga berdampak pada perekonomian warga.

Banyak rumah warga yang terendam banjir rob dan sudah ratusan hektare tambak milik warga yang hilang tergerus abrasi.

“Kami berupaya melakukan penanganan dengan pembuatan tanggul sepanjang 1,5 kilometer dan tinggi 3 meter dan lebarnya itu 5 meter. Mudah-mudahan ini berhasil,” kata Urip Sihabudin.

Urip menjelaskan, pembuatan tanggul di bibir pantai ini mengadopsi tanggul yang telah dibuat oleh kerja bakti warga sepanjang 50 meter.