Lima ABK asal Brebes-Tegal Tenggelam di Laut Korea Selatan, 4 Meninggal 1 Belum Ditemukan

ABK Indonesia Tenggelam di Korea Selatan
Otoritas Korea Selatan melakukan pencarian ABK yang terlibat kecelakaan air di Perairan Gampo, Korea Selatan. (Foto: Istimewa)

Sejumlah 3 PMI dari PT Sumber Berkah Samudra/ Panworld, yaitu Kolidin (Kaliwlingi, Brebes), Sugeng Riyanto (Suradadi, Kabupaten Tegal), dan Dian Firman Abas (Songgom, Brebes).

Ada juga 2 PMI dari PT Danawa Gemah Samudra/ Samwoo, yaitu Candra Hadi (Bulakamba, Brebes) dan yang masih hilang Iryanto (Losari, Brebes).

“Kepala BP3MI Jawa Tengah dan tim, didampingi perwakilan manning agent dan serikat pekerja Jangkar Karat mengunjungi keluarga PMI untuk pendampingan keluarga dan sebagai bentuk pelayanan pelindungan PMI,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kabupaten Brebes, Warsito Eko Putro saat dikonfirmasi, Kamis 12 Desember 2024.

Eko Warsito menyebutkan bahwa Candra Hadi, warga Desa/Kecamatan Bulakamba dinyatakan meninggal dunia, namun saat tim BP3MI berkunjung ke rumahnya, keluarga belum bisa ditemui karena sedang berada di Indramayu untuk mengabarkan ke orang tuanya.

Selanjutnya, Iryanto warga Desa Prapag Lor Kecamatan Losari hingga saat ini masih dalam pencarian. Keluarga korban agar agar dilakukan pencarian secara maksimal.